Bahan :
50 gr tepung
50 almond bubuk
15 gr coklat bubuk
1/2 sdt baking powder
75 ml susu cair
50 gr dark cooking coklat
40 ml minyak goreng
1 sdt pasta coklat
6 kuning telur
25 gula kastor
6 putih telur
100 gr gula kastor
Cara :
- Panas Oven dengan suhu 170 C
- Ayak tepung + coklat bubuk+ baking powder kemudian campurkan dengan almond bubuk.
- Panas susu matikan api dan masukan DCC, aduk hingga larut. Tambahkan minyak dan pasta coklat.
- Masukkan bahan kering kedalam adonan coklat aduk hingga rata.
- Kocok kuning telur dengan gula hingga kental, kemudian masukkan kedalam adonan coklat, aduk hingga rata, sisihkan.
- Kocok putih telur hingga berbuih, masukkan sedikit demi sedikit gula kastor. Kocok hingga mencapai soft peak.
- Masukan 1/3 adonan putih telur kedalam adonan coklat, aduk dengan cara membalik. Kemudian masukkan 1/3 lagi lakukan pengadukan seperti cara pertama sampai putih telur habis. Ingat jangan terlalu lama mengaduk
- Masukkan adonan kedalam loyang chiffon. Bakar selama 50 menit
No comments:
Post a Comment